“TUHAN KEKUATAN BAGI KELUARGAKU”

—- No.: 27/7/XX/2019 | Minggu,  7 Juli 2019 | Filipi 4:13 —-

Teks yang kita baca ini memang lebih bersifat pribadi dari rasul Paulus, tetapi ingat bahwa membangun sebuah keluarga yang sehat adalah membangun setiap pribadinya/individunya. Tidak hanya ayah baik/sehat atau ibunya yang baik atau anaknya yang baik, tetapi semuanya harus baik. Karena jikalau salah satu sakit, maka seluruh anggota keluarga ikut sakit. Demikian juga keselamatan, bukan seorang percaya maka satu KK (Kartu Keluarga) ikut percaya dan mendapat keselamatan. Dalam perikop ini kita dapat meneladani Rasul Paulus dalam karakternya menghadapi kenyataan hidup pribadinya.

  1. Paulus bersukacita masih ada orang yang peduli kepadanya (10).
  2. Mencukupi diri di dalam penderitaan (11 – 12).
  3. Mengucap syalom dari dalam penjara/penderitaan (21).

Keluarga yang sehat adalah seluruh anggota keluarganya menjadi sehat. Merindukan keluarga yang sehat bukan menuntut anggota lain sehat dulu, tetapi setiap diri pribadi kita harus sehat. Sama-sama mentaati Firman Tuhan dan melakukan sesuai dengan perintah Tuhan di dalam diri kita masing-masing. Maka keluarga kita akan mendapat kekuatan dari Tuhan dari ancaman-ancaman luar.

Tuhan Yesus memberkati.

share

Recommended Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *