WARTA KOMISI ANAK
Shalom dalam kasih Tuhan Yesus Kristus,
Dengan penuh sukacita kami mengundang Bapak/Ibu serta Saudara/i Kakak-Kakak dan Pembimbing Sekolah Minggu untuk menghadiri Acara Pembekalan Pembimbing Sekolah Minggu yang akan diselenggarakan dengan tema: “Melayani dengan Hati Gembala: Mendidik, Mengasihi, dan Menuntun Anak kepada Kristus”
Pembekalan ini bertujuan untuk memperlengkapi para pembimbing agar semakin bertumbuh dalam panggilan pelayanan, memiliki hati gembala yang serupa dengan Kristus, serta mampu membimbing anak-anak untuk mengenal dan mengasihi Tuhan sejak dini.
Adapun acara ini akan dilaksanakan pada:
Hari/Tanggal: Sabtu, 31 Januari 2026
Waktu: Pukul 10.00 WIB
Tempat: GKMI Pengharapan
Pelayan Firman/Narasumber: Pdt. Eddy SS
Kiranya melalui pembekalan ini, setiap pelayan anak diteguhkan, diperlengkapi, dan dipulihkan untuk melayani dengan kasih, kesabaran, dan ketulusan hati sebagai gembala bagi anak-anak yang Tuhan percayakan.
Demikian undangan ini kami sampaikan. Besar harapan kami Bapak/Ibu dan Saudara/i dapat hadir dan mengambil bagian dalam persekutuan yang membangun ini.
Tuhan Yesus memberkati setiap pelayanan dan kesediaan hati kita.
Hormat kami,
Komisi Anak GKMI Pengharapan
Recommended Posts
VALENTINE KOMISI PASUTRI
January 24, 2026
RAPAT JEMAAT
January 24, 2026
SAKRAMEN PERJAMUAN KUDUS
January 24, 2026

